By : Kategori : Humas 02 Oct 2025 03:12:20

Tanjung Priok, 28 April 2025 — Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) Utama Tanjung Priok menerima kunjungan dari Kepala Kantor Imigrasi pada Senin (28/4). Kunjungan ini bertujuan untuk meningkatkan sinergi dan kualitas pelayanan antara Kantor Imigrasi dan KSOP Utama Tanjung Priok kepada masyarakat.
Selain sebagai upaya penguatan kerja sama, kunjungan ini juga menjadi momen silaturahmi antara Kepala Kantor Imigrasi dengan Plh. Kepala KSOP Utama Tanjung Priok, Irjen. Pol. Capt. Hermanta, S.H., M.M., M.Mar., yang menegaskan komitmen kedua instansi dalam memberikan layanan yang optimal dan profesional bagi pengguna jasa di kawasan pelabuhan.
Melalui interaksi ini, diharapkan koordinasi antarinstansi dapat semakin solid, mendukung kelancaran operasional pelabuhan, serta meningkatkan kepuasan masyarakat terhadap layanan yang diberikan.