BERITA OTORITAS PELABUHAN

Perkuat Rantai Pasok, KSOP dan APTRINDO Sepakat Tingkatkan Keselamatan dan Kelancaran Distribusi

By : Kategori : Humas 02 Oct 2025 06:54:40


Jakarta, 5 Juni 2025 — KSOP Utama Tanjung Priok menerima audiensi dari Asosiasi Pengusaha Truk Indonesia (APTRINDO) sebagai langkah strategis dalam memperkuat sinergi dan membangun kolaborasi untuk meningkatkan efisiensi serta keselamatan operasional transportasi logistik di kawasan Pelabuhan Tanjung Priok, Rabu (5/6).

Pertemuan ini menjadi wadah diskusi terbuka antara regulator dan pelaku industri untuk membahas berbagai isu strategis, seperti kelancaran arus barang, pengaturan perizinan kendaraan angkutan, penerapan sistem Single Truck Identification Data (STID), hingga kesiapan menghadapi lonjakan aktivitas distribusi selama periode libur Iduladha 1446 H.

Dalam kesempatan tersebut, KSOP Utama Tanjung Priok menyampaikan sejumlah langkah konkret dalam rangka meningkatkan efektivitas pengawasan dan pelayanan, termasuk penguatan koordinasi lintas instansi, penerapan sistem monitoring berbasis data, serta strategi pengendalian lalu lintas guna mencegah potensi kemacetan baik di dalam kawasan pelabuhan maupun di area sekitarnya.

KSOP juga menekankan pentingnya sinergi dan kolaborasi seluruh pemangku kepentingan dalam menciptakan sistem logistik yang efisien dan adaptif. “Tidak ada solusi tunggal dalam menghadapi tantangan operasional pelabuhan. Diperlukan kerja sama aktif antara asosiasi, operator, dan instansi teknis agar distribusi logistik nasional tetap berjalan lancar,” ujar perwakilan KSOP Utama Tanjung Priok.

Sementara itu, APTRINDO menyambut positif langkah tersebut dan menyatakan dukungan penuh terhadap upaya peningkatan regulasi serta pelayanan di pelabuhan. APTRINDO juga menegaskan komitmennya untuk terus berkolaborasi dalam menjaga kelancaran distribusi logistik nasional, terutama di tengah dinamika industri transportasi yang terus berkembang.

Kolaborasi strategis antara KSOP Utama Tanjung Priok dan APTRINDO ini diharapkan dapat menjadi fondasi kuat dalam memperkuat ekosistem logistik nasional yang lebih terintegrasi, efisien, dan berdaya saing tinggi.

Berita Lainnya

Entry Meeting Pelaksanaan Reviu Pengendalian Intern atas Pelaporan Keuangan TA. 2025 Tingkat UAKPA pada Ditjen Hubla
05 Nov 2025 09:09:39

KSOP Utama Tanjung Priok Terima Kunjungan PT. CMA CGM Indonesia Bahas Rencana Proyek Infrastruktur dan Logistik
29 Oct 2025 02:40:41

KSOP Utama Tanjung Priok Laksanakan Evaluasi Standar Kinerja Pelayanan Operasional Pelabuhan Triwulan III Tahun 2025
20 Oct 2025 02:36:26

Berita Terpopuler

Otoritas Pelabuhan Tanjung Priok Terima Penghargaan Sebagai Wilayah Bebas Korupsi
 Dilihat 5537 kali

OTORITAS PELABUHAN TANJUNG PRIOK RAJAI KOMPETISI JINGLE DITJEN HUBLA
 Dilihat 3518 kali

OP TANJUNG PRIOK IKUT 12 KAWASAN PELABUHAN LAUT DAN BANDAR UDARA DEKLARASIKAN KOMITMEN PEMBANGUNAN ZONA INTEGRITAS
 Dilihat 3400 kali

Kategori Berita

i